Michael Scofield yang sengaja membuat dirinya dipenjara dan dijebloskan ke LP. Fox River, adalah merupakan bagian dari rencana matang dan terperincinya untuk membebaskan kakanya, Lincoln Burrows, yang akan menghadapi hukuman mati atas kejahatan yang tidak dilakukannya. Michael bertemu dengan rekan satu selnya Sucre, yang memberinya pengenalan dan tur mengenai penjara Fox River. Michael berhasil bergabung dengan Prison Industries, regu narapidana pekerja, yang dijalankan oleh John Abruzzi, dan bertemu Dr. Sara Tancredi, yang berusaha Michael pikat. Kepala Penjara Fox River, Henry Pope, meminta Michael untuk menyelesaikan miniatur Taj Mahal sebagai hadiah untuk istrinya sebagai peringatan hari jadi pernikahan mereka. Michael bertemu dengan Lincoln, dan memperlihatkan tato msterius di sekujur tubuhnya yang merupakan cetak biru penjara Fox River.
Prison Break Season 1 Episode 2: Allen
Keributan antar ras bergolak di antara tahanan kulit putih dan kulit hitam di Fox River. Michael berusaha bersikap netral, tapi dia menyadari kalau hal ini tidak mungkin. Michael mendapatkan baut Allen, dan menggunakannya untuk membuka sekrup toilet yang ada di dalam selnya. Saat keributan terjadi, T-Bag mengira bahwa Michael membunuh salah satu temannya. C-Notes memberikan obat-obatan sehingga Michael bisa bertemu Sara secara teratur. Pada akhir episode, Michael disergap oleh Abruzzi dan dia disiksa atas informasi mengenai informan yang telah mengkhianati Abruzzi sehingga dia berakhir di Fox River. Sementara itu, Veronica melihat bukti yang tampaknya membuktikan kalau Lincoln benar-benar membunuh Terrence Steadman.
Prison Break Season 1 Episode 3: Cell Test
Michael menguji apakah rekan satu selnya Sucre, bisa menyimpan rahasia tentang rencana pelariannya. Sucre berhasil lulus pada tes itu, tapi dia tak ingin terlibat dalam rencana itu. T-Bags ingin membalas dendam pada Michael karena dianggapnya telah mengkhianati tahanan berkulit putih, dan Abruzzi berusaha mendapatkan indormasi mengenai keberadaan Fibonacci dengan cara membantunya, bukannya dengan menganiayanya seperti tempo hari. Veronica dihubungi oleh seorang wanita yang mengklaim bahwa dia memiliki informasi mengenai pembunuh Steadman, namun wanita ini dibunuh oleh Agen paul Kellerman atas perintah Caroline Reynolds, sang wakil presiden yang tak lain adalah adik dari Terrence Steadman, orang yang dibunuh oleh Lincoln.
Prison Break Season 1 Episode 4: Cute Poison
Teman sel baru Michael, Haywire, mulai menemukan rahasia di balik tato yang ada di tubuh Michael. Ketika Sucre mengetahui bahwa sepupunya Hector akan menikahi tunangannya, dia memutuskan untuk ikut dalam rencana pelarian Michael. Michael berhasil mengembalikan Sucre ke sel yang dulu sehingga mereka kembali bersama dalam satu sel. Mereka berdua, dibantu oleh Abruzzi mulai mengeroposi pipa di belakang sel Michael. Sementara itu, Veronica Donovan bertemu dengan Nick Savrinn, yang menawarkan bantuan untuk melakukan investigasi mencari kebenaran mengenai kasus Lincoln Burrows. Agen Kellerman mengetahui keberadaan Michael di Fox River dan mengatur untuk memindahkannya ke penjara yang berbeda di keesokan harinya.
Prison Break Season 1 Episode 5: English, Fitz or Percy
Setelah mengetahui adanya hubungan antara Michael dan Lincoln, Agen Kellerman dan Hale berusaha untuk memindahkan Michael dari penjara Fox River dengan mengancam Kepala Penjara Pope. Michael memperoleh bantuan dari tim untuk menemukan bagian dari rute pelarian, apakah itu dengan memilih English, Fitz atau Percy, yang mana merupakan nama jalan yang berada di luar penjara. Michael melihat bahwa para polisi membanjiri jalan English dan Percy, bukan jalan Fitz, saat penjara mengumumkan bahwa ada narapidana yang kabur. Pada akhir episode ini, Pope memutuskan untuk tidak memindahkan Michael. Sementara itu, Veronica dan Nick terus berusaha untuk membebaskan Lincoln dari tuduhan, tapi rekaman yang mereka miliki telah hilang, dan Veronica curiga kalau Nick sedang mengkhianatinya.
Prison Break Season 1 Episode 6: Riots, Drills and Devil (Part 1)
Karena tertinggal dari jadwal, Michael merencanakan untuk membuat penjara dalam situasi pengurungan sehingga memberikannya lebih banyak waktu untuk menggali lubang. Namun rencana ini menjad bumerang baginya saat T-Bag memulai kerusuhan berskala besar. Parahnya lagi, T-Bag dan sipir Hudson mengetahui rencana pelariannya. T-Bag ingin ikut, dan dia mengancam untuk membunuh sipir Hudson. Hidup Sara terancam bahaya saat tahanan yang dirawat di klinik jadi menggila dan memulai keributan sendiri. Michael melihat kejadian ini melalui CCTV dan membahayakan rencana pelariannya dengan menolong Sara. Di luar penjara, Nick Savrinn membuktikan pada Veronica Donovan bahwa dia bisa dipercaya, saat dia menemukan penelepon tanpa nama yang berasal dari Washington D.C. yang meminta Lincoln dipenjara.
Prison Break Season 1 Episode 7: Riots, Drills and Devil (Part 2)
Saat Gubernur Tancredi berencana untuk menggerebek penjara, Michael berhasil menyelamatkan Sara dari tahanan yang menggila di klinik. Mereka mampu menghindari para tahanan tersebut dan Sara berhasil keluar dari sana. Sucre dan Abruzzi terus melakukan penggalian dan akhirnya menembus dinding yang mengarah menuju ke pipa. Lincoln menghentikan tahanan yang telah diperintahkan untuk membunuhnya. Menjelang akhir kerusuhan, T-Bag membunuh sipir Hudson setelah diminta untuk tidak membunuhnya. Veronica dan Nick mengikuti petunjuk dengan menuju ke Washington D.C. dimana mereka menerima telepon dari suara misterius yang mengatakan bahwa mereka akan mati.
Prison Break Season 1 Episode 8: The Old Head
Setelah menemukan bahwa ruang penjaga berada di bagian penting dari rencana, Michael berusaha untuk merekrut Westmoreland ke dalam tim. Di saat pertama, Westmoreland menolak, namun setelah Bellick membunuh kucing piaraannya, dia membakar bangunan yang mana merupakan bagian dari rencana pelarian Michael Scofield, Lincoln Burrows dan kawan-kawan, serta menyalahkan Bellick atas kebakaran itu. Di luar penjara, Veronica dan Nick berhasil selamat dari ledakan yang menghancurkan kediaman Veronica. Mereka lalu bersembunyi untuk memberikan kesan pada agen Kellerman dan Hale bahwa mereka sudah mati. Sementara itu, para agen membunuh ibu L.J. dan ayah tirinya, dan L.J. sendiri berhasil lolos. Tenryata dua agen ini menerima perintah dari Wakil Presiden.
Prison Break Season 1 Episode 9: Tweener
Veronica dan Nick berhasil menemui L.J. dengan mengelabuhi Kellerman dan Hale yang percaya bahwa mereka berada di tempat yang lain. Sementara itu, Michael berusaha untuk melindungi seorang tahanan baru yang masih belia dari terkaman T-Bag. Rencana pelarian mereka dalam bahaya saat Abruzzi kehilangan bantuan dari Philly Falzone, rekan mafianya, dan akan kehilangan kuasanya untuk menjalankan Prison Industry. Philly berencana akan memberikan kuasa itu pada tahanan lainnya jika Abruzzi tak segera mengorek keterangan dari Michael perihal saksi yang disembunyikan oleh pihak berwajib tersebut. C-Note yang mencurigai Michael mulai melakukan investigasi untuk mengetahui apa yang sedang direncanakan oleh Michael.
Prison Break Season 1 Episode 10: Sleight of Hand
Veronica, Nick dan L.J. dikejar oleh seorang agen Company yang mengambil alih tugas Kellerman dan Hale, namun kedua agen tersebut tidak menyukainya. Abruzzi dan Michael mencari jalan bagaimana cara mendapatkan kembali kuasa Prison Industry, namun untuk melakukannya, Michael terpaksa harus menyerahkan Fibonacci, saksi yang disembunyikan itu. Dia berhasil memberikan Philly petunjuk yang salah dengan mengirimnya ke Canada, di mana mereka berhadapan dengan tuduhan kepemilikan senjata internasional serta pelanggaran bebas bersyarat. Abruzzi mendapatkan kembali kuasa untuk menjalankan Prison Industry. Namun di lain pihak, C-Note yang tahu rencana mereka bersikeras untuk diikutkan dalam rencana pelarian tersebut bersama anggota tim yang lain.
Download Film Prison Break Season 1 Episode 10: Sleight of Hand
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 10: Sleight of Hand
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 10: Sleight of Hand
Prison Break Season 1 Episode 11: And Then There Were 7
Tim pelarian dan petugas penjara kaget begitu mengetahui kalau Michael mempunyai seorang istri yang sedang mengunjunginya untuk memberikan sebuah barang untuk rencananya, sebuah kartu kunci untuk mendapatkan barang pribadinya yang disimpan di ruang penyimpanan penjara sebelum hari pertama dia dimasukkan ke dalam sel. Sayangnya, Geary mencuri arloji yang dibutuhkannya. Michael meminta bantuan Tweener untuk mendapatkan arloji tersebut. Westmoreland berubah pikiran dan akan bergabung dengan tim pelarian setelah mendengar putrinya sedang sekarat dalam sakitnya. Quinn melacak keberadaan Veronica, Nick dan L.J. Mereka berhasil lolos dan meninggalkan Quinn mati dalam sebuah sumur kering. Di akhir episode, Michael menyadari bahwa terlalu banyak orang yang ikut dalam pelarian dan mereka harus menyingkirkan satu orang untuk itu.
Prison Break Season 1 Episode 12: Odd Man Out
Veronica bertemu dengan Hale, di situ Hale menceritakan bahwa Steadman sebenarnya masih hidup, tapi sebelum dia memberikan bukti pada Veronica, Kellerman tiba di lokasi pertemuan. Kellerman membunuh Hale saat dia menemukan sebuah dokumen yang berisi namanya sebagai kaki tangan yang membantu untuk menjebak Lincoln Burrows. Di Fox River, Abruzzi dikirim ke RS setelah dilukai oleh T-Bag. Tim pelarian bersiap untuk kabur namun Michael menolak untuk meninggalkan Lincoln yang dikurung dalam ruang pengasingan. Untungnya, seperti biasa, Michael memiliki rencana. Secara diam-diam, Michael mengirimkan pil pada Lincoln yang bila diminum akan menimbulkan efek yang sama saat keracunan makanan. Dengan begitu, Lincoln akan dibawa ke klinik, tempat yang merupakan salah satu lokasi untuk kabur dari Fox River. Sayangnya, di malam pelarian tersebut, petugas penjara telah mengganti pipa yang dibuat keropos oleh Michael dengan pipa yang baru. Itu artinya, tim pelarian tak akaan bisa kabur.
Prison Break Season 1 Episode 13: End of the Tunnel
Abruzzi yang terluka parah dibawa ke rumah sakit. Bersamaan dengan menjelangnya eksekusi Lincoln, Veronica dikontak seseorang yang mau bersaksi untuk membebaskan Lincoln dari tuduhan. Kellerman melakukan pembunuhan terakhir untuk menyelamatkan persekongkolan. Sementara itu, Michael mencari cara agar Lincoln dapat keluar dari tempat pengasingan agar bisa kabur bersama dengan yang lainnya malam itu. Dia kemudian membuat waktu kerja PI diperpanjang agar mereka bisa mempersiapkan rencana pelarian mereka. Dan tentu saja Lincoln harus disertakan.
Prison Break Season 1 Episode 14: The Rat
Michael serta tahanan yang lainnya mencoba kabur dari tugas PI mereka tanpa diketahui. Sayangnya itu tak berjalan dengan mulus. Sementara itu, Veronica dan Mick mengajukan kasus Lincoln kembali ke depan pengadilan. Atas permintaan Michael, Sarah menemui sang Ayah, Gubernur Tancredi, untuk meninjau kembali kasus Lincoln. Sementara itu, agar menunda eksekusi kakaknya, Michael berusaha untuk menyabotase aliran listrik yang ada di kursi listrik. Berhasilkan dia menyelamatkan Lincoln dari hukuman mati di kursi listrik itu? Temukan jawabannya di episode ke-14 ini.
Prison Break Season 1 Episode 15: By the Skin and the Teeth
Di episode ini, saat Lincoln akan dieksekusi, dia melihat ayahnya berada dalam ruang saksi. Namun setelah pihak Fox River menerima telpon dari Hakim Kessler, eksekusi akhirnya ditunda. Setelah Hakim Kessler menerima bukti baru yang diberikan oleh seseorang tak dikenal, dia memerintahkan untuk membongkar makam Terrence Steadman. Sementara itu, Michael merencanakan pelarian yang sangat berbahaya dengan cara melewati halaman penjara. Kecelakaan yang tidak disengaja akhirnya malah membuat rencana baru Michael tersebut dalam bahaya.
Prison Break Season 1 Episode 16: Brother’s Keeper
Episode ini mengisahkan kilas balik yang mengungkapkan mengapa Lincoln, Sucre, T-Bag, dan C-Note dipenjara dan dimasukkan ke LP Fox River. Dan kita juga akan tahu penyebab dasar Michael memasukkan dirinya ke Fox River serta merencanakan pelarian. Di episode ini juga, kita akan tahu sejarah agak kelam dari Dr. Sara Tancredi sebelum dia berakhir menjadi seorang petugas perawat di klinik penjara Fox River.
Prison Break Season 1 Episode 17: J-Cat
Setelah tato di punggungnya terbakar, Michael mesti berusaha untuk mengingatnya sebab tato itu merupakan penghubung utama dari ruang penjaga menuju ke klinik, tujuan akhir mereka akan kabur dari LP Fox River. Karena menolak pertanyaan yang diajukan Kepala Penjara Pope mengenai luka bakarnya, Michael dikirim ke ruang pengasingan. Karena pelarian mereka terancam plus tanpa keberadaan Michael, Sucre harus menutup lubang yang ada di lantai ruang penjaga.
Download Film Prison Break Season 1 Episode 17: J-Cat
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 17: J-Cat
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 17: J-Cat
Prison Break Season 1 Episode 18: Bluff
Dalam usahanya untuk membuat ulang bagian tato yang hilang, di episode kali ini, dengan sengaja Michael membuat dirinya dipindahkan ke Bangsal Kejiwaan, tempat para tahanan mengalami gangguan jiwa. Ini dia lakukan untuk meminta bantuan Haywire, tahanan yang pernah sesel dengannya saat menggantikan Sucre dulu. LJ, putra Lincoln, akhirnya tertangkap setelah kedapatan akan membunuh Kellerman. Veronica mesti berusaha agar Lincoln bisa menjenguk putranya. Sementara itu, T-Bag dan C-Note harus terpaksa bekerjasama demi tim agar bisa menyelamatkan rencana pelarian mereka semua.
Prison Break Season 1 Episode 19: The Key
Di episode kali ini, Michael harus mendapatkan kunci untuk membuka pintu klinik. Sementara itu Lincoln telah mengetahui identitas penolongnya yang menyelamatkannya dari usaha pembunuhan yang dilakukan oleh Kellerman. Saat berusaha memutar cara untuk mendapatkan kunci klinik, tak disangka-sangka Michael dan kawan-kawan kedatangan seorang kawan lama yang kembali masuk ke Fox River.
Download Film Prison Break Season 1 Episode 19: The Key
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 19: The Key
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 19: The Key
Prison Break Season 1 Episode 20: Tonight
Westmoreland ingin Michael mempercepat rencana pelarian dari Fox River karena Bellick telah menemukan apa yang selama ini mereka gali selama tugas P.I. di ruangan penjaga. Michael harus memutuskan untuk melibatkan Sara dalam rencana menerobos keluar tembok penjara. Sementara itu kesetiaan Tweener diuji. Veronica akhirnya mengetahui jika rekan kerjanya selama ini mempunyai koneksi dengan seorang narapidana yang menghabiskan masa hukumannya di Fox River.
Download Film Prison Break Season 1 Episode 20: Tonight
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 20: Tonight
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 20: Tonight
Prison Break Season 1 Episode 21: Go
Michael memaksa Pope untuk memindahkan Lincoln dari ruang pengasingan ke klinik penjara sebelum membuatnya pingsan. Nick memutuskan untuk membiarkan Veronica pergi dan mengirimnya ke Blackfoot. Saat Nick kembali pada ayahnya, anak buah Abruzzi muncul dan membunuh mereka berdua. Michael dan tim mulai menerobos keluar dari belakang sel Michael. Dari situ, mereka berhasil masuk melalui bangsal kejiwaan, menyamar sebagai pasien dan berhasil sampai ke klinik. Namun, Haywire bergabung bersama tim, dan Westmoreland terjatuh dan mati karena luka yang dideritanya, namun sebelum meninggal dia memberitahu Michael bahwa dia masih memiliki uang sebanyak 5 juta dolar. Michael, Lincoln, Abruzzi, Haywire, C-Note, T-Bag, Tweener dan Sucre berhasil keluar dari Fox River.
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 21: Go
Prison Break Season 1 Episode 22: Flight
Saat pelarian berlangsung, Kepala Penjara Pope dan Kapten Bellick melakukan pengejaran dan pencarian untuk menangkap lagi para tahanan yang buron itu. Michael dan kawan-kawan berjuang keras menuju ke bandara untuk naik ke pesawat yang telah dipersiapkan oleh anak buah Abruzzi agar mereka bisa ke Mexico. Sementara itu polisi terus melakukan pengejaran dan semakin bertambah dekat. Sementara di tempat yang lain, Veronica akhirnya menemukan bukti utama yang bisa membebaskan Lincoln dari tuduhan. Wakil Presiden Reynolds sedang khawatir akan kehilangan kekuasaannya akibat The Company menarik dukungan terhadap kampanyenya untuk mencalonkan diri menjadi presiden.
Download Subtitle Prison Break Season 1 Episode 22: Flight
Prison Break Season 1 Special: Behind The Walls
Sebelum berlanjut ke season 2, ada baiknya kita menyaksikan episode khusus ini. Selain mengulas kembali 7 episode pertama di Season 1, episode spesial ini membahas tentang seluk-beluk di balik pembuatan Prison Break Season 1. Mulai dari desain tato yang dimiliki oleh Scofield, istilah yang digunakan dalam film yang diucapkan oleh para karakter, pemilihan lokasi LP River Fox yang ternyata memang merupakan lokasi penjara yang asli, sampai dengan komentar para pendukung film ini. Bila Anda penggemar sejati Prison Break, Episode spesial yang satu ini jangan sampai dilewatkan.
Sejatinya, episode ini ditayangkan setelah episode 7: Riots, Drills and the Devil di TV Amerika Serikat dan Inggris, sementara di Australia, episode ini ditayangkan pada tanggal 12 April 2006 yang disematkan di antara episode 10 dan 11.
Download Film Prison Break Season 1 Special: Behind The Walls
Download Subtitle Prison Break Season 1 Special: Behind The Walls
Download Subtitle Prison Break Season 1 Special: Behind The Walls
Original
Prison Break (Season 1)
by
mr.msnr
on
September 28, 2012
Prison Break Season 1 Episode 1: Pilot Michael Scofield yang sengaja membuat dirinya dipenjara dan dijebloskan ke LP. Fox River, adal...